Rabu, 08 Juli 2009

TIMNAS gelar 2x UJi Coba

Siapkan Dua Kali Uji Coba

KESEMPATAN tim nasional (timnas) Indonesia untuk tampil di Merdeka Games 2009 sudah pasti batal. Kendati begitu, Pasukan Garuda tidak bakal mengalami sepi pertandingan. Sebab, agenda uji coba telah disiapkan. Timnas direncanakan beruji coba dengan Malaysia dan Tiongkok.

Menurut Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Rahim Soekasah, uji coba lawan Malaysia diagendakan pada 7 atau 8 Agustus mendatang. Sementara, laga persahabatan dengan Tiongkok dijadwalkan pada 15 Agustus mendatang di Jakarta.

"Untuk uji coba dengan Tiongkok, jadwalnya sudah pasti. Tapi, uji coba dengan Malaysia masih akan kami bicarakan lagi," kata Rahim ketika ditemui di lapangan timnas, kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, kemarin (6/7).

Belum pastinya uji coba melawan Malaysia disebabkan mereka menawarkan dua kali uji coba. Dalam surat yang dikirim ke PSSI, Malaysia menginginkan uji coba pada 5 dan 8 Agustus mendatang. "Kami segera mengambil sikap. Yang jelas, kami menyambut positif tawaran mereka," sebut Rahim.

Uji coba tersebut juga disambut positif oleh pelatih timnas Benny Dolo. Pelatih asal Sulut itu menyatakan bahwa uji coba tersebut sangat baik dan bakal sangat bermanfaat bagi tim besutannya.

Bedol -sapaan Benny Dolo- menjelaskan, uji coba itu juga bisa menjadi tolok ukur dalam menyiapkan strategi yang jitu untuk menghadapi laga selanjutnya di Pra-Piala Asia 2011. "Tentu, uji coba itu sangat bermanfaat. Lebih-lebih untuk urusan strategi menyerang. Sebab, dalam pertandingan selanjutnya, kami ingin mencetak kemenangan dengan gol," ujarnya.

Ya, dalam dua laga sebelumnya di Pra-Piala Asia 2011, Indonesia hanya bisa bermain seri dan belum mengoleksi sebiji gol pun. Melawan Oman, timnas bermain imbang 0-0. Begitu juga kala bersua Australia.

"Kami akan mengubah cara penyerangan. Apalagi, saat ini kami telah memanggil Saktiawan Sinaga. Selain itu, ada Boaz Solossa, Bambang (Pamungkas), Budi Sudarsono, dan Musafri," papar Bendol. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar